PARAGRAF GENERALISASI
Berdasarkan data keuangan tahun 2011,
laba yang didapatkan oleh perusahaan PT Z adalah sebesar 500 juta rupiah.
Dimana pada tahun sebelumnya yaitu pada tahun 2010 perusahaan mampu
menghasilkan laba sebesar 750 juta rupiah. Hal ini menunjukkan bahwa prusahaan mengalami penurunan dalam
menghasilkan laba sebesar 250 jutarupiah
atau turun sebesar 50% dari tahun sebelumnya. Laporan menjadi evaluasi perusahaan tentang kinerja perusahaan mereka.
Pihak manajemen pun dituntut untuk segera
mengambil kebijakan dan memperbaiki kinerja perusahaan untuk mengatasi hal
tersebut
.
PARAGRAF ANALOGI
Pendapatan ekonomi manusia ibarat roda yang terus
berputar. Kadang ada di atas dan kadang berada di bawah. Saat mereka berada di
atas mereka bisa mendapatkan dan membeli apapun yang mereka inginkan , tapi
sebaliknya ketika mereka berada di bawah sulit sekali untuk meraih keinginan
yang mereka dambakan bahkan untuk mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari . Ada
kalanya bagi mereka yang sedang berada diatas janganlah bersikap sombong dan
ingatlah bahwa kesuksesan tersebut hanya bersifat sementara. Dan bagi
mereka yang berada di bawah, janganlah berputus asa . Karena masih banyak cara
untuk mendapatkan apapun yang kita inginkan yaitu dengan berusaha dan
terus berdoa .
PARAGRAF SEBAB-AKIBAT
Perpindahan
penduduk dari desa ke kota yang terjadi di Jakarta dari tahun ke tahun selalu
mengalami kenaikan . Kota Jakarta sebagai Ibu kota Negara Indonesia menjadi
pilihan mereka untuk mencari nafkah hidup . Anggapan bahwa Kota Jakarta dapat
memperbaiki kehidupan ekonomi mereka menambah parah jumlah kaum urban di
Jakarta . Ditambah jumlah
peningkatan penduduk kota yang signifikan tanpa didukung dan diimbangi dengan
jumlah lapangan pekerjaan, fasilitas umum, aparat penegak hukum, perumahan,
penyediaan pangan, dan lain sebagainya tentu adalah suatu masalah yang harus
segera dicarikan jalan keluarnya . Akibatnya meningkatnya kerawanan sosial dan kriminal
serta makin banyaknya jumlah pengangguran di Indonesia .