Selasa, 01 Januari 2013

Tahun Baru Global Ekonomi Tetap dengan Masalah yang Lama

NAMA : REGINA LISTYA KARTIKASARI
NPM : 25210709
KELAS:3EB20
TULISAN

(Vibiznews-Forex) Pergi keluar dengan yang lama, masuk ke dalam dengan yang baru adalah nada yang penuh kebaikan untuk Tahun Baru. Sayangnya hal ini tidak berlaku terhadap ekonomi global: ketidak pastian terhadap kebijakan fiskal Amerika Serikat yang mendominasi minggu-minggu terakhir dari 2012 adalah jauh dari pergi, hilang dan selesai.

Ketidak pastian ini, yang menyebabkan bisnis tertahan, kemungkinan akan terefleksi di dalam dua indikator penting minggu ini – survey manufakturing dari the Institute for Supply Management (ISM) pada hari Rabu dan laporan tenaga kerja pada hari Jumat.

Menurut pendapat dari para ekonom yang di polling oleh Reuters, Indeks ISM kemungkinan naik menjadi 50.2 dari 49.5 di November, masih dibawah rata-rata dari kuartal kedua, sementara perkembangan ekonomi di harapkan telah menambahkan 145,000 pekerjaan non pertanian (non-farm job) setelah pertambahan 146,000 bulan yang lalu.

Tingkat pengangguran kemungkinan naik ke 7.8 persen dari sebelumnya 7.7 persen. Angka ini menjadi lebih penting dari sebelumnya sejak Federal Reserve menjanjikan akan mempertahankan kebijakan moneter yang sangat longgar sampai angkanya turun menjadi 6.5 persen.

Perhatian terfokus pada akibat yang mendadak dari kejatuhan dari apa yang dinamakan dengan “fiscal cliff”- kombinasi dari kenaikan pajak dan pemotongan belanja yang berjumlah mencapai $600 miliar yang akan berlaku mulai 1 Januari kalau tidak terjadi kesepakatan.

Ekonomi hampir bisa dipastikan akan jatuh lagi ke dalam resesi kalau tidak terjadi solusi dalam minggu-minggu mendatang.

Para ekonom juga bertambah prihatin dengan ketidak mampuan dari Demokrat dan Republik untuk berkompromi dan apa yang dikatakan tentang kesempatan untuk menaruh keuangan publik Amerika pada pijakan jangka menengah yang stabil.

Menurut Nathan Sheet, Kepala ekonomi internasional global dari Citi New York mengatakan “Signal baru-baru ini dari ekonomi, khususnya signal dari kehidupan yang baru yang dibangkitkan dalam pasar perumahan, memberikan kesan bahwa pemulihan yang lebih kuat kemungkinan akhirnya bisa dipegang. Tetapi kemajuan yang membesarkan hati ini bisa padam karena kesalahan langkah mengenai fiscal cliff”

“Nampaknya, kegagalan untuk menanggulangi persoalan daya tahan dari hutang jangka panjang pemerintah akan menimbulkan resiko yang lebih panjang bagi ekonomi – dan bagi peran dolar AS sebagai cadangan uang dunia,” dia mengatakan dalam laporannya.


Sumber : Tahun Baru Global Ekonomi Tetap dengan Masalah yang Lama

Tidak ada komentar:

Posting Komentar